Text
Potensi kekayaan alam kelautan mendukung kebijakan Kemdiknas dalam pengembangan SMK pada era otonomi daerah
Tujuan penyelenggaraan pendidikan sekolah menengah kejuruan (SMK) yaitu untuk menyiapkanrnpeserta didik sebagai pekerja tingkat menengah. Di samping itu, penyelenggaraan SMK juga bertujuanrnmemberi kesempatan kepada peserta didik yang memenuhi kemampuan dan persyaratan untukrnmelanjutkan pendidikan yang lebih tinggi (vokasi, profesi, dan akademik). Sebaliknya, penyelenggaraanrnpendidikan sekolah menengah atas (SMA) bertujuan untuk memberikan kompetensi akademik kepadarnpeserta didik ketika melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Perkembangan data akhirakhirrnini menunjukkan bahwa tamatan SMA yang melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggirnhanya mencapai kurang lebih 33 persen. Akibatnya, tamatan SMA memerlukan keterampilan dasarrnuntuk dapat bekerja di bidang tertentu. Kondisi yang demikian diantisipasi oler pemerintah daerahrnuntuk mengembangkan penyelenggaraan pendidikan SMK sebagai alternatif jawaban dalam upayarnmeningkatkan pemenuhan kebutuhan tenaga kerja tingkat menengah sesuai dengan potensi daerahrnmasing-masing.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain