Art Original
Ritual Ngarosulkeun dan Kekerabatan pada Masyarakat Tani Pasigaran
Beragam ritual pertanian di wilayah pedesaan Indonesia sampai saat ini dapat ditemui, seperti ritual ngarosulkeun yang dilakukan sehari sebelum panen tiba sebagai bentuk rasa syukur atas panen yang akan didapat esok hari. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui ritual sebagai media penguat kekerabatan pada masyarakat tani. Metode penelitian yang digunakan adalah etnografi dari James Spradley bersifat kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan, kekerabatan pada masyarakat tani Pasigaran terbentuk bukan hanya berdasarkan biologis. Kerabat dapat terbentuk karena ada kesamaan wilayah tempat tinggal (dulur salembur) seperti tetangga dan kerabat yang dibentuk karena adanya penggabungan budaya tertentu (dukungan materi dan emosional) yang berlangsung lama salah satunya melalui aktivitas ritual ngarosulkeun. Tahapan ritual ngarosulkeun, merepresentasikan perekat kekerabatan, yaitu adanya pegangan hidup rarangken kersa nyai dan elmu karahayuan yang diwujudkan dalam sikap berbagi dan memberi, gotong royong, dan
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain