Text
Potensi unit produksi untuk meningkatkan kompetensi kerja siswa smk
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) keefektifan kegiatan belajarrnmengajar; dan 2) peningkatan kemampuan kompetensi siswa. Pendekatan penelitianrndengan mixed method designs. Populasi penelitian adalah SMKN RSBI-SBI rumpunrnteknologi yang memiliki unit produksi. Penentuan sampel dengan purposive sampling yaitu: SMKN 2 Jetis Yogyakarta, SMKN 2 Depok Sleman, SMKN 2 Pengasih dan SMKN 2 Wonosari. Pengumpulan data kuantitatif dengan kuesioner dan data kualitatif dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data kuantitatif menggunakan analisis deskriptif, sedangkan data kualitatif dengan model Miles dan Huberman Hasil penelitian adalah: 1) sebagian besar program unit produksi mampu menyelaraskan terhadap program kurikulum sekolah; 2) peningkatan pengetahuan dan keterampilan siswa tercapai, walaupun jumlahnya masih terbatas; 3) pemakaian sarana pembelajaran efektif dalam kegiatan belajar mengajar dan produksi; 4) kualitas konstruksi dan bahan termasuk kategori, namun kualitas tampilan belum maksimal.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain