Text
Efek estrogenik ekstrak etanol 70% kunyit (Curcuma domestica VAL.) terhadap mencit (Mus musculus L.) betina yang diovariektomi
Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui pengaruh ekstrak rimpang kunyit (Curcuma domestica Val.) terhadaprnketebalan endometrium, epitel vagina, kelenjar mammae, dan protein reseptor estrogen (RE) pada mencit-mencit yangrntelah diovariektomi. Dua puluh lima mencit yang telah diovariektomi yang dibagi menjadi lima kelompok, yaiturnkelompok diberi perlakuan dengan etinilestradiol (8,4 x 10·3 g), akuades (1 0 ml), dan ekstrak rim pang kunyit dosis 230rnmg/kg bb; 310 mglkg bb; dan 390 mglkg bb selama delapan hari. Mencit dibunuh pada akhir percobaan, kemudianrnuterus, vagina, dan mamae diambil, lalu berat basah uterus dicatat. Uterus, vagina, dan mammae diperiksa preparatrnhistologisnya. Keberadaan protein rccseptor estrogen (RE) pada uterus dianalisis menggunakan SDS-PAGE. Hasil ujirnanava 1-faktor menunjukkan bahwa·ekstrak rimpang kunyit dosis 310 mg/kg bb dan 390 mg/kg bb memberikan efekrnestrogenik pada epitel vagina, ketebalan endometrium, dan diameter kelenjar mammae. Analisis SDS-PAGErnmenunjukkan adanya perbedaan konsentrasi protein antara kontrol dan kelompok perlakuan yang terlihat dari ketebalanrnpita-pita protein. Pita reseptor estrogen dapat dide!fksi pada sampel kelompok perlakuan dengan berat molekul 45 kDa.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain