Text
Pengaruh media pembelajaran berbasis teknologi informasi dalam proses pembelajaran kimia terhadap peningkatan hasil belajar siswa
Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penggunaanrnmedia pembelajaran berbasis TI dalam proses pembelajaran kimia terhadap peningkatan hasil belajarrnsiswa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksplanasi eksperimen. Sampel penelitian sebanyakrn184 siswa yang dikelompokkan ke dalam kelompok eksperimen dan kelompok kontrol berdasarkan polarnkelompok paralel yang ekuivalen. Instrumen yang digunakan adalah tes. Hasil penelitian menunnjukkanrnbahwa nilai rata-rata hasil belajar kimia berbasis TI sebesar 89,06 dengan standar deviasi 4,748,rnsedangkan nilai rata-rata hasil belajar kimia secara konvensional 62,05 dengan standar deviasi 13,133.rnRata-rata kedua kelompok ini dluji secara statistik menggunakan statistik t tes pada signifikansi (a= 5%)rnuntuk mengetahui ada tidaknya perbedaaan. Dari hasil uji diperoleh nilai t hitung (18,552) lebih besarrndari t tabel (1,986) dengan signifikansi 0,000 maka dapat disimpulkan kedua rata-rata hasil belajarrnberbeda signifikan (nyata). Dengan demikian berarti bahwa media pembelajaran berbasis TI dapatrndigunakan dalam proses pembelajaran, khususnya kimia, guna meningkatkan hasil belajar siswa.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain