Text
Kajian pelaksanaan dana alokasi khusus bidang pendidikan
Tujuan dari kajian ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi tentang pelaksanaan DanarnAlokasi Khusus (DAK) bidang pendidikan, dalam hal: 1) Mekanisme perencanaan DAK dari PemerintahrnDaerah; 2) Mekanisme penyaluran DAK dari Pemerintah Daerah; 3) Realisasi DAK; 4) Pelaksanaanrnmonitoring dan evaluasi; dan 5) Pendapat daerah tentang penyelenggaraan DAK. Hasil temuan kajianrnini: 1) Mekanisme perencanaan sesuai dengan ketentuan petunjuk teknis; 2) Mekanisme penyaluranrnDAK sesuai dengan prosedur melalui tiga tahap; 3) Relaisasi pelaksanaan DAK tahun 2010 di beberaparnkabupaten/kota mengalami keterlambatan karena adanya perubahan penyelenggaraan dari cara swakelolarnmenjadi proses lelang; 4) Monitoring dan evaluasi DAK dilakukan oleh dinas pendidikan kabupaten/kota,rntetapi pemeriksaan/audit dilakukan oleh Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan Nasional danrnBadan Pengawasan Daerah (BAWASDA); dan 5) Penyelenggaraan DAK dikelola dengan cara swakelolarndianggap lebih menguntungkan bagi sekolah karena penggunaan DAK lebih luwes dibandingkan denganrnlelang yang dilakukan perusahaan pemenang lelang.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain