Text
Peningkatan hasil belajar matematika penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat melalui penggunaan alat peraga petak-petak koin bagi peserta didik kelas IV SDN Tanggeran 02 tahun pelajaran 2012/2013
Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat melalui penggunaan alat peraga petak-petak koin bagi peserta didik kelas IV SDrnNegeri Tanggeran 02 Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes Semester Genap Tahun Pelajaran 2012/2013. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Masing-masing siklus terdiri 4 tahap, yaitu: perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitiannya yaitu peserta didik kelas IV SD Negeri Tanggeran 02 Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes sebanyak 24 peserta didik. Sumber data menggunakan sumber data primer dari peserta didik berupa hasil tes tertulis. Data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif komparatif hasil belajar dengan cara membandingkan data hasil belajar pada kondisi prasiklus, siklus I, dan siklus II, dilanjutkan dengan refleksi. Hasil analisis menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar peserta didik yaitu pada kondisi prasiklus rata-rata nilai 56,25 dengan ketuntasan belajar 20,83% meningkat pada siklus I menjadi rata-rata nilainya 68,75 dengan ketuntasan 66,67%. selanjutnyarnpada siklus II meningkat lagi rata-rata nilainya menjadi 79,17 dengan ketuntasan belajar 91,67%. Kesimpulannya, bahwa melalui penggunaan alat peraga petak-petak koin dapat meningkatkan hasil belajarrnmatematika penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat bagi peserta didik kelas IV SD Negeri Tanggeran 02 Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes pada Semester Genap Tahun Pelajaran 2012/2013.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain