Text
Studi kelayakan tingkat kenyamanan termal ruang pada rumah kopel dengan menggunakan tabel mahoney
Kebutuhan hunian bagi penduduk di kota-kota besar, seperti Medan, saat ini telahrnsemakin meningkat. Penyediaan rumah-rumah sew a dalam bentuk kopel, setidaknya telahrnmampu memenuhi sebagian kebutuhan hunian bagi masyarakat terutama bagi masyarakatrngolongan menengah ke bawah, yang memiliki kemampuan keuangan terbatas.rnTingkat kenyamanan termal ruang pada rumah kopel perlu untuk diteliti denganrnmenggunakan Tabel Mahoney sebagai pembanding. Tabel Mahoney adalah kumpulan tabelrnyang digunakan untuk menemukan hubungan antara kondisi iklim dan perancangan bangunan.rnTabel ini memberikan rekomendasi yang dapat digunakan sebagai standar perancanganrnbangunan secara umum dengan memperhatikan tingkat kenyaman termal ruang.rnHasilnya memperlihatkan bahwa tingkat kenyamanan termal ruang pada hunian rumahrnkopel secara umum kurang layak. Hal ini disebabkan karena orientasi bangunan yang tidakrntepat, bentuk dan tipe bukaan yang tidak memungkinkan pergerakan angin secararnberkesinambungan, dan pemilihan material dinding dan atap yang kurang tepat. Selanjutnya,rnTabel Mahoney dapat menjadi bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan desain.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain