Text
Penerapan pendekatan komunikatif dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SD Kecamatan Ilir Timur I Kotamadya Palembang
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat (I) pemahaman guru SD di Wilayah Kecamatan Ilir Timur I Kotamadya Palembang terhadap konsep teoretis dan praktis pendekatan komunikatif, (2) kemampuan guru merancang danrnkemampuan mengelola pembelajaran Bahasa Indonesia yang komunikatif. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Jumlah guru sampel 62 orang. Pengambilan Data menggunakanrnangket, wawancara, dan pengamatan. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah (1) tingkat pemahaman responden terhadap konsep teoretis dan praktis pendekatan komunikatif berada pada klasifikasi sedang, dan (2) tingkat kemampuan responden merancang dan mengelola pembelajaran BahasarnIndonesia yang komunikatif berada pada klasifikasi sedang.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain