Text
Penerapan pembelajaran timbal balik (Reciprocal Learning) pada kuliah fisika matematika II
Penelitian ini adalah untuk menerapkan model pembelajaran timbal balik (Resiprocal Learning) serta meningkatkanrnbasil belajar mandiri mahasiswa dalam perkuliahan Fisika Matematika II di program studiĀ· Pendidikan Fisika FKIP Unsri padarnsemester genap Tahun Ajaran 2002/2003. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelasrn(PTK) yang terdiri dari tiga siklus, setiap siklus terdiri dari satu pokok bahasan. Hasil tes pada akhir siklus dianalisis untuk mengetahui ketuntasan belajar mahasiswa. Prosedur kerja yang digunakan dalam penelitian tindakan ini merupakan suatu siklus kegiatan yang terdiri dari em pat tahap, yaitu (I) Persiapan tindakan; (2)rnlmplementasi tindakan; (3) Pemantauan dan Evaluasi; (4) Analisis dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar mandiri mahasiswa melaluirnpenerapan pembelajaran timbal balik (Resiprocal Learning). Dari hasil penelitian ini dapat disarankan bahwa pembelajaran timbal balik Iayak dikembangkan sebagai alternatif model pembelajaran yang dapat digunakan dalam perkuliahan Fisika Matematika.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain