Text
Laju Eksploitasi ikan tenggiri dan tongkol di kawasan konservasi taman Nasional Karimunjawa
Taman Nasional Karimunjawa (TNKJ) merupakan salah satu kawasan konservasi yang bertujuan melindungi kelestarian ekosistem dan sumber daya alam. Ikan tenggiri (Scombemmorus commerson)dan tongkol (Euthynnus amnis) adalah ikan pelagis yang merupakan tangkapan utama di TNKJ. Tujuan studi ini adalah menganalisis laju eksploitasi ikan tenggiri dan tongkol. Penelitian dilakukan pada bulan Juni-September 2016. Pengukuran laju eksploitasi menggunakan metode analitik didasarkan pada pertumbuhan dan mortalitas ikan, dengan mengukur panjang ikan hasil tangkapan selama tiga bulan. Jumlah ikan tenggiri yang diukur adalah 314 ekor, dan ikan tongkol adalah 499 ekor. Analisis data menggunakan program Fish Stock Assessment Tools (F ISAT II). Hasil penelitian menunjukkan tren ukuran ikan tenggin' cenderung meningkat. dengan laju eksploitasi (E) = 0,29 (under exploited), sehingga pemanfaatannya dapat ditingkatkan. Sementara ukuran ikan tongkol cenderung menurun, dengan laju eksploitasi (E) = 0,5. Kondisi pemanfaatan ikan tongkol berada pada posisi mengkhawatirkan. Sehingga pedu dilakukan pengelolaan terhadap penangkapan ikan tongkol agar tidak mengarah ke penangkapan beriebih, dengan mengatur alat tangkap nelayan.rnrn
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain