Text
Struktur genetik populasi burung Betet Jawa (Psittacula alexandri) alexandri berdasarkan sekuen DNA Mitokondria Gen ND2 ( The genetic structure populations of the Javan parakeet bird (Psittacula alexandri alexandri) based on mitochondrial DNA ND2 gene sequences)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur dan karakter genetik burung betet jawa pada beberapa populasi di pulau jawa berdasarkan analisis sekuen DNA gen ND2. Digunakan 26 burung betet yang terdiri dari 9 individu dari Bogor (Jawa Barat), 8 individu dari Cepu/Blota (Jawa tengah), 5 individu dari Jogya (DIY), dan 4 individu dari Ngawi (Jawa timur). Sampel darah diambil dari masing-masing burung dan diekstrak DNAnya, kemudian fragmen tunggal gen ND2 diamplikasi dengan PCR. Data sekuen DNA 1020-pb dari semua individu burung yang dianalisis menghasilkan jarak genetik yang rendah di antara populasi burung yaitu 0,0031± 0,0010 (0,0024 ± 0,0012 - 0,0058 ± 0,0022). Jarak genetik tertinggi di antara individu ditemukan pada populasi Jogya dan terendah pada populasi Cepu/Blora. Enam belas (16) haplotipe sekuen DNA (Hpal-Hpal16) ditemukan didalam 26 burung betet yang diteliti. Haplotipe yang identik ditemukan pada masing-masing populasi, tetapi masing-masing populasi memiliki haplotipe yang berbeda dengan populasi lainnya. Diversitas haplotipe dan diversitas nukleotida tertinggi terdapat populasi Yogya dan populasi Bogor. Diversitas nukleotida tertinggi ada pada populasi Bogor. Pohon NJ memperlihatkan masing-masing individu burung mengelompok sesuai populasinya.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain