Text
Naskah dokumen surat raja kesultanan Kalimantan Barat: kajian struktur, paleografi, dan kebahasaan
Masalah yang diungkap dalam penelitian ini adalah struktur; bentuk dan gaya penulisan, dan aspek kebahasaan naskah atau surat Sultan Pontianak, Kalimantan Barat. Tujuanpenelitian ini adalah untuk mengetahui struktur, gaya penulisan aksara Jawi, dan bahasa yang terdapat dalam naskah surat “Sultan Pontianak, Sultan Syarif Hamid Bin Sultan Syarif U ’sman Alqodri dengan Pemerintah Belanda”. Dengan metode analisis isi, yaitu mendeskripsikan tentang struktur; gaya penulisan, dan kebahasaan yang terdapat dalam naskah, dan metode dplomatik untukpenyuntingan naskahnya, suntingan teks yang dihasilkan harus sesuai dengan aSIinya. Dari hasil analisis terungkap bahwa Naskah “Surat Perjanjian Pemerintah Belanda dengan Sultan Pontianak, Sultan syarifHamid bin Sultan syarif U ivman Alqodri” tergolong surat dinas dengan struktur: (I) kepala surat, (2) kata pembuka, (3) isi surat, dan (4) tanggal surat. Bagian-bagian atau struktur surat yang tidak terdapat dalam naskah surat itui adalah alamat Surat, nomor surat, lampiran, perihal, tanda tangan, nama terang, dan stempel. Naskah surat itu sebagian besar ditulis dengan hurqurab bertipe riqa, taqwi, dan muluqah. Bahasa yang digunakan dalam naskah surat itu adalah bahasa Arab dan Belanda. Struktur kalimat naskah itu tidak sesuai dengan kaidah.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain