Text
Karakterisasi Springless Geophone dan perancangan sinyal Geophone Array untuk meningkatkan signal to Noise Ratio data seismik
Geophone adalah gerbang pertama informasi citra bawah tanah permukaan bumi pada survei seismik.Akurasi Geophone memainkan peranan yang sangat penting pada survei tersebut. Hampir semua geophone yang berada di industri berbasis pegas. Masalah utama yang muncul pada geophone jenis pegas adalah perubahan nilai k ( konstanta pegas) akibat pembebanan terus menerus. Perubahan nilai tersebut akan berpengaruh pada akurasi sinyal seismik yang dihasilkan. Untuk mengatasi permasalahna tersebut ,sebuah geophone berbasis magnet yang menggunakan gaya tolak menolak magnet sekutub sebagai pengganti pegas telah di kembangkan dan dinamakan springless geophone. Secara kualitatif, Springless Geophone dapat mempunyai frekuensi alami yang lebih baik dibandingkan geophone konvensional namun nilai sensitivitasnya lebih rendah. Permasalahan lain jua muncul pada sistem perekaman. Geophone Array yang hanya dikonfigurasi dengan kombinasi seri-paralel menyebabkan error atau noise dari masing -masing geophone ,kemudian meyeleksi sinyal- sinyal yang identik dan mengeliminasi sinyal-sinyal yang tidak identik sehingga sinyal yang di rekam hanya sinyal-sinyal yang identik. Jika nilai sinyal terletak diantara batas atas dan batas bawah filter,maka sinyal dinilai identik.Jika tidak maka sinyal harus di eliminasi. Batas atas filter adalah penjumlahan dari nilai rata-rata dan deviasi standar sinyal geophone dalam satu grup.Sedangkan batas bawah adalah nilai rata-rata di kurangi deviasi standar.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain