Text
Analisis Sitiran Skripsi Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Administrasi Universitas Brawijaya Tahun 2015-2017
Setiap mahasiswa yang menempuh pendidikan di lingkup perguruan tinggi pada masing-masing jenjang memiliki kewajiban untuk menyelesaikan tugas akhir sebagai syarat untuk memperoleh suatu gelar, salah satunya yaitu skripsi. Skripsi memiliki kriteria yaitu berfokus pada salah satu isu sentral sesuai salah satu disiplin ilmu yang kajiannya, berdasarkan kajian empirik terhadap teoritik tertentu berdasarkan hasil pengamatan, observasi lapangan maupun telaah pustaka sesuai permasalahan yang dikaji dengan berpedoman pada kaidah penulisan karya ilmiah. Melalui kajian bibliometrik menggunakan analisis sitiran dengan kajian pola sitiran, pola kepengarangan dan tingkat keusangan literatur ini diharapkan dapat memberikan gambaran secara nyata terkait penggunaan literatur yang disitir oleh mahasiswa program Studi Ilmu Perpustakaan FIA UB tahun 2015-2017 dalam menyusun skripsi sehingga perpustakaan Universitas Brawijaya mengetahui kekuatan koleksi dan dapat dijadikan sebagai evaluasi dalam pengembangan maupun penyiangan koleksi yang mana diketahui belum terdapat penelitian sebelumnya.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain