Text
Status giji dan imunisasi sebagai determinan kejadian pneumonia balita di provinsi Nusa Tenggara Timur
Pneumonia pada balita merupakan masalah kesehatan di indonesia, hal ini terkait dengan tingginya mordibitas dan mortalitas akibat pneumonia. salah satu pengendalian adalah mengetahui menekan faktor determinan terjadinya pneumonia pada balita, sehingga penanggulangan dan pencegahan penyakit ini dapat dilakukan dengan tepat. tulisan ini bertujuan untuk menguraikan beberapa faktor determinan terjadinya pneumonia pada balita di provinsi nusa tenggara timur tahun 2012 meliputi data jumlah kasus,, status giji, status imunisasi, ASI eklusif dan rumah sehat kemudian dianalisis. hasil : menunjukkan cakupan penemuan dan penanganan kasus pneumonia pada balita pada tahun 2012 sebesar 19,2%, faktor determinsasi yang berkaitan dengan kejadian pneumonia adalah status imunisasi lengkap 59%, status giji kurang sebesar 12,6%, giji buruk 1,4%, cakupan pemberian ASI ekslusif 49,7%, dan cakupan rumah sehat 61,1%. kesimpulan:penemuan dan penanganan kasus pneumonia pada balita di provinsi NTT mengalami peningkatan pada tahun 2012. kondisi faktor status imunisasi, cakupan ASI ekslusif, status giji balita menjadi faktor pendukung terjadinya pneumonia pada balita. saran : peningkatan penyuluhan tentang penyakit pneumonia, ASI eklusif, giji balita dan pentingnya imunisasi serta menggerakkan masyarakat dalam kegiatan psyandu dengan cara peningkatan partisipasi kader posyandu sehingga dapat meningkatkan status imunisasi dan perbaikan status gizi pada balita.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain