Bandung sebagai kota metropolitan dihadapkan pada masalah sosial, salah satunya adalah berkurangnya nilai modal sosial yang berdampak pada lemahnya partisipasi masyarakat dalam pembangunan. Indeks sosial Kota Bandung adalah ukuran atau nilai yang menggambarkan modal sosial kota Bandung dan diharapkan menjadi dasar perumusan kebijakan dalam menanggapi berbagai tantangan sosial.